Internasional

PCINU Pakistan Berbagi Takjil

Rab, 21 Juni 2017 | 07:26 WIB

Islamabad, NU Online
Ramadhan di Pakistan berlangsung dengan suhu 35-40 derajat Celcius sementara durasi puasa sekitar 15-16 jam. Namun, hal ini tidak membuat semangat Nahdliyin redup untuk memperoleh pahala pada bulan yang penuh berkah ini. Salah satu kegiatan yang dilakukan warga NU di Pakistan adalah pembagikan takjil kepada masyarakat di sekitar kampus Islamic University Islamabad. 

Dalam release yang dikirimkan ke NU Online, dijelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan rasa empati terhadap kaum dhuafa dan untuk mengingatkan manusia bersyukur  kepada Allah atas segala rahmatnya selama ini .

Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, (19/06) di sektor I-10 atau di sekitar kawasan Islamic University Islamabad. Tercatat tak kurang dari 50 bungkus takjil dengan empat jenis makanan dan minuman berhasil didistribusikan kepada masyarakat Afghanistan yang mengungsi di sekitar kampus IIU Islamabad. 

Sejak pukul 15:00 PKT (waktu Pakistan) pengurus tanfidziyah mulai memasukkan makanan yang disiapkan untuk takjil dan tepat pukul 17:00 PKT mereka bergegas untuk mendatangi tempat sasaran. Para pengurus tanfidziyah yang hadir untuk melaksanakan kegiatan ini tampak antusias mengikuti bakti sosial ini. 

Para pengurus berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif terhadap semua orang yang terlibat dalam kegiatan ini secara langsung maupun tidak langsung. Setelah pembagian takjil selesai pengurus tanfidziyah kembali ke asrama masing-masing untuk mempersiapkan buka puasa. Tak lupa pula ucapan terima kasih disampaikan kepada seluruh Nahdiyin yang ikut andil dalam mendukung suksesnya acara ini. Red: Mukafi Niam